Tadi Malam, Polres Karawang Gelar Nonton Bareng Film “Pohon Terkenal”

Tadi Malam, Polres Karawang Gelar Nonton Bareng Film “Pohon Terkenal”

WhatsApp Image 2019-03-26 at 13.13.19

Dok.Foto/Humas Polres Karawang

Polres Karawang – Film Pohon Terkenal, yang menceritakan tentang taruna Akpol yang bersetting di Akademi Kepolisian Semarang, dipadati para kaum milenial yang akan mendaftar di Akademi Kepolisian.

Termasuk, para Pejabat Utama Polres Karawang, rekan-rekan media dan Bhayangkari serta masyarakat lainnya, untuk menonton bersama Kapolres Karawang AKBP Nuredy Irwansyah Putra S.H. S.I.K. M.H. didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Karawang Ny Nina Nuredy di studio CGV Festive Walk, Karawang, Senin (26/03/2019). Film garapan sutradara Monty Tiwa, berdurasi sekira 95 menit itu disaksikan serius, dimana film tersebut di inspirasi dari pendidikan kepolisian, yang mana nama judul film “pohon terkenal” diambil dari istilah yang tenar di kalangan taruna Akpol, untuk para taruna yang kerap berulah.

Ditemui usai acara nobar, Kapolres mengatakan, jika film tersebut menjadi ajang nostalgia dan mengingat kenangan yang sudah dilalui selama pendidikan di Akademi Kepolisian. “Cerita dalam film ini hampir persis dengan yang dialami, sehingga mengingatkan kita kembali ke masa lalu bersama teman-teman seangkatan,” ucap alumni tahun 2000, itu.

Lebih lanjut Kapolres berharap melalui film ini dapat menginspirasi bagi para calon yang berniat untuk daftar Polisi khususnya Akpol. “Saya berharap melalui film ini, untuk adik-adik yang masih sekolah maupun yang telah lulus sekolah dapat terinspirasi untuk mendaftarkan diri sebagai Polri khususnya Akpol,” imbuh Kapolres.