Polsek Ciampel amankan 2 unit sepeda motor tanpa STNK saat lakukan Razia

Polsek Ciampel amankan 2 unit sepeda motor tanpa STNK saat lakukan Razia

Dok.Foto/Humas Polres Karawang

POLSEK CIAMPEL – Kepolisian Sektor Ciampel Resor Karawang melakukan operasi Cipta Kondisi dengan merazia kendaraan baik sepeda motor maupun mobil. 

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 3 September 2016 pukul 23.30 wib sampai dengan hari Sabtu tanggal 4 September 2016 pukul 02.00 wib bertempat di Jalan Raya depan pintu gerbang Kawasan Industri Suryacipta.

Razia dipimpin langsung oleh Kapolsek Ajun Komisaris Polisi Bambang Sumitro dengan melibatkan 12 personil gabungan fungsi.

Delapan pengendara ditilang karena yang bersangkutan tidak memiliki Sim dan 2 unit sepeda motor masing-masing satu unit sepeda motor merk Yamaha jupiter mx nopol T-3110-GC nomor rangka MH32S7004BK428620 nomor mesin 2S6428633, dan satu unit Sepeda motor merk Yamaha jupiter mx nopol T-4561-GV nomor rangka MH32S60059K658645 dan nomor mesin 2S6658827 diamankaan di Polsek karena saat diperiksa pengendara tidak dapat menunjukan surat kendaraan ( STNK ) yang sah.

Dengan dilakukannya kegiatan operasi cipkon tersebut diharapkan dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas terutama Curat, Curas dan Curanmor.

[ Humas ]