SAT RESKRIM – Unit Identifikasi Sat Reskrim Kepolisian Resor Karawang melaksanakan pelatihan fungsi tentang olah TPTKP di lapangan apel Mapolres Karawang. Kamis ( 8 September 2016 ).
Latihan dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Ajun Komisaris Polisi Hairullah dan diikuti seluruh Personil dari seluruh Satuan Fungsi.
Kasat Reskrim menjelaskan bahwa latihan TPTKP ini secara rutin dilaksanakan setiap satu minggu sekali dengan melibatkan semua fungsi sehingga seluruh anggota dapat melihat peran dari masing-masing fungsi.
Kegiatan ini adalah merupakan salah satu penjabaran dari pelaksanaan program Promoter Kapolri yaitu menciptakan tenaga trampil dan profesional terutama dalam bidang IT.
Dengan dilaksanakan pelatihan ini, diharapkan dapat meningkatkan kemampuan bagi seluruh angota Polres Karawang dalam setiap menangani TKP sehingga masing-masing fungsi dapat memerankan tugas sesuai fungsinya, khususnya anggota Unit Identifikasi
[ Humas ]