Polsek Telukjambe Barat – Cuaca yang kurang mendukung dengan turunnya hujan secara terus menerus Aiptu Asep Solihin lakukan kontrol bendungan Cibeet antisipasi banjir pada hari Senin, ( 20/02/2017 ).
Kepala Kepolisian Resor Karawang Ajun Komisaris Besar Polisi Andi Herindra, S. IK selaku pucuk pimpinan tertinggi di Polres Karawang selalu lakukan berbagai upaya guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif berhubungan hujan yang turun terus menerus di wilayah hukum Kabupaten Karawang.
Berkaitan dengan hal tersebut pula Kapolres Karawang memerintahkan agar seluruh Kapolsek jajaran Polres Karawang yang wilayahnya dialiri arus sungai agar segera lakukan pengontrolan dan cek ketinggian debit air.
Dengan melakukan pengecekan dan pengontrolan tersebut diharapkan wilayah Kabupaten Karawang terhindar dari bencana banjir, insya allah hal yang demikian tidak terjadi jika kita selalu siap siaga dan waspada, ujar Kepala Kepolisian Resor Karawang Ajun Komisaris Besar Polisi Andi Herindra, S.IK melalui Iptu Hasanudin, SH selaku Kapolsek Telukjambe Barat.