Polsek Cikampek – Kepolisian sektor Cikampek Resor Karawang melakukan pembinaan dan pengenalan tentang lalulintas terhadap anak-anak Saka Bhayangkara Cikampek. Sabtu (11/03/2017).
Kegiatan tersebut dilakukan langsung oleh Aiptu Tarjono dan Aipda Iwing dengan tujuan agar anak-anak terutama pelajar setingkat SLA yang sudah menginjak masa remaja mengerti dan memahami tentang tatatertib dalam berlalulintas.
Adapun materi yang diberikan adalah pemberian pemahaman tentang aturan lalu lintas berikut gerakan senam Lalulintas dan himbauan agar para pelajar tidak melanggar peraturan Lalulintas dengan harapan agar anak-anak pelajar tersebut mampu menjadi contoh dalam disiplin berlalulintas bagi masyarakat lainnya khususnya bagi sesama temen pelajar disekolahnya masing-masing.
Dalam keterangannya Kapolsek Cikampek Kompol Dony Satriyo Wicaksono mengatakan, “Kegiatan pembinaan dan pelatihan ini sudah rutin kami laksanakan setiap hari Sabtu bekerjasama dengan pihak Sekolah dengan tujuan untuk membangun generasi muda sebagai mitra kepolisian yang peduli terhadap situasi Kamtibmas serta mencegah terjadinya tawuran antar sesama pelajar lainnya” ungkapnya.
Mudah mudahan dengan adanya kegiatan Pramuka Sakabhayangkara ini, tingkat kedisiplinan para pelajar lebih baik dan dapat diimplementasikan di kehidupan sehari hari sehingga dapat menjadi contoh dalam kehidupan sehari-hari dimasyarakat maupun dengan sesama temennya sendiri.
( Humas ).