Polsek Jatisari – Adim adalah korban kecelakaan yang terjadi dijalan raya balong gandu desa balonggandu Kecamatan Jatisari Kabupaten Karawang, warga dusun Karajan I Rt. 01/01 Desa Cirejag Kecamatan Jatisari Kabupaten Karawang ini meninggal dilokasi kejadian dengan keadaan yang mengenaskan.
salah satu saksi mengatakan kejadian tersebut terjadi hari jumat ini jam 10.15 Wib didekat jembatan Timbangan, Jatisari. Korban diketahui mengendarai sepeda motor Honda Vario 125 CC dijalan raya Balonggandu Desa Balonggandu Kecamatan Jatisari Kabupaten Karawang.
Saepul (saksi) yang mengetahui kejadian tersebut menerangkan bahwa sepeda motor honda Vario yang dikemudikan korban melaju dari arah cikalong menuju arah Cikampek, korban mengendarai sepda motornya dengan kecepatan ekitar 60-80 km/jam.
Pada saat itu korban melaju dibelakang mobil Truck yang berada didepan kendaraan korban, sehingga pada saat truck tersebut mengerem mendadak dan akan mendahului kendaraan didepan namun korban tidak dapat menguasai laju kendaraannya dan langsung menabrak mobil truck sehingga korban terpental keseberang jalan.
Atas kejadian tersebut Korban mengalami benturan dikepala dan langsung meninggal ditempat, Petugas Polsek Jatisari yang datang kelokasi kejadian menerangkan kemungkinan korban mengalami rem blong sehingga pada saat ingin mendahului kendaraan didepannya tidak mampu menguasai kendaraan. Saat ini Jenazah korban sudah dibawa kerumah sakit terdekat, dan pihak kepolisian sudah menghubungi keluarga korban serta melakukan olah TKP.