Polsek Karawang -Bentuk kepedulian dan empati terhadap warga binaanya di Kelurahan Adiarsa Barat Kabupaten Karawang Bhabinkamtibmas Polsek Karawang Bripka Sunardi menghadiri takziah warga binaannya yang meninggal dunia, Senin (5/6/.2017).
Bhabinkamtibmas ini juga membantu prosesi pemakaman hingga selesai, diketahui salah satu warga yang wafat merupakan Ketua MUI Kelurahan Adiarsa Barat Alm. KH Ismail Syahri, tokoh agama tersebut meninggal dunia karena sakit.
Bhabinakamtibmas Polsek Karawang ini selalu menyempatkan untuk hadir dalam kagiatan yang dilaksanakan oleh warga binaanya. dalam setiap kegiatan baik bhakti sosial , acara tertentu bahkan menghadiri takziah setiap warga yang meninggal dunia.
Hal tersebut merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat, menjalankan tugas dan tanggung jawab dalam rangka menjalin tali silaturahmi antar warga, ikut memandikan jenazah hingga prosesi pemakaman merupakan tindakan yang membutuhkan keiklasan dan disela-sela tugas sehari-hari seorang bhabinkamtibmas harus memperhatikan dan peduli terhadap warga binaannya.
“Semoga Alm diterima iman Islamnya oleh ALLAH SWT, Wafat pada Bulan Ramadhan semoga Khusnul Khotimah, Mengingat Beliau (alm) merupakan Tokoh agama yang baik dan selalu memberikan ilmunya dengan mengemban tugas selaku Ketua MUI Kelurahan Adiarsa barat dengan baik, tidak hanya sebagai warga binaan namun alm merupakan yang sudah dianggap sebagai orang tua untuk belajar ilmu agama, iklas dengan membantu prosesi pemakaman alm hingga selesai kata Bripka Sunardi