POLRES KARAWANG – Demi terpeliharanya keamanan dan ketertiban masyarakat Kanit reskrim Polsek Tirtajaya Polres Karawang rutin melaksanakan giat sambang ke rumah-rumah warga hingga lokasi umum seperti pertokoan, salah satunya show room yang ada didsn. Malaka 2. Rt. 005/002 ds. Pisangsambo Tirtajaya. Senin (20/1/2020).
Dengan rutin menyambangi rumah maupun loski usaha warga maka akan mampu menjaga kedekatan nya dengan masyarakat desa binaannya, serta dapat secara langsung menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas kepada warga dan sekaligus mengajak warga untuk selalu menjaga hubungan yang baik dan harmonis dengan warga Masyarakat lainnya, sehingga akan tetap terjaga kemanan di wilayah Tirtajaya sehingga masyarakat merasa tentram dan damai.
Pada saat melaksanakan giat sambang ditengah warga desa tersebut Kanit Reskrim juga menyampaikan himbauan kamtibmas agar masyarakat bersama-sama selalu cerdas dalam menyikapi informasi atau berita yang beredar di media sosial agar tidak mudah percaya dengan berita Hoax dan tetap waspada terhadap kejahatan di lingkungan pertokoan.