POLRES KARAWANG – Dalam rangka menjalin kedekatan dengan masyarakat binaan, polri terus hadir ditengah tengah masyarakat melalui Babinkamtibmas yang mengemban tugas pembinaan dan dituntut untuk dekat dengan masyarakat.
Kapolsek Tegalwaru Polres Karawang Ipda Ata melalui bhabinkamtibmas Ds.Cintawargi Bripka Ariep Awaludin yang ikut berbaur dalam kegiatan bakti sosial dalam upaya membantu masyarakat dilingkungan Kp Kadungmungkus. Kamis (8/12/2022).
Bhabinkamtibmas tersebut turut dalam kerja bakti dengan warga masyarakat kp kadumungkus RT/RW 008/003 desa cintawargi dalam rangka rehab bagunan pondok pesantren Nurul Ihsan.
” Salah satu bentuk implementasi Polri Presisi adalah hadir ditengah masyarakat untuk memberi pelayanan, karena tidak hanya rasa aman namun kedekatan dengan masyarakat merupakan hal penting agar dapat sejalan dalam menciptakan kondusifitas, ujar Kapolsek.
Dalam kesempatan tersebut juga, Kapolsek memberikan bantuan berupa semen sebanyak 5 sak kepada pihak Pondok.