Karawang – QR 3217 B Polsek Tempuran Polres Karawang Polda Jabar, yang diawaki Aiptu Sigit.S. bersama Aipda M.Ahri melaksanakan giat Patroli prekat di daerah rawan balap liar Dsn Pulowideng Desa. Jayanegara Kec.Tempuran Kabupaten Karawang. Selasa (11/4/2023).
Giat Patroli Prekat dilaksanakan di Dsn Pulowideng Desa Jayanegara yang menjadi tempat nongrongnya anak – anak muda dan warga masyarakat untuk menunggu waktu buka puasa atau ngabuburit dan dikhawatirkan dilokasi tersebut di jadikan tempat untuk melakukan balap liar.
Dalam giat tersebut Aiptu Sigit menyambangi anak muda yang sedang nongkrong dan memberikan pesan kamtibmas kepada para pemuda atau warga masyarakat agar tidak melakukan balap liar, tawuran, dan perang sarung serta kegiatan yang dapat mengagnggu ketertiban dan kenyamanan masyarakat lainnya.
Kapolsek Tempuran Akp Rigel Suhakso. SH mengatakan kegiatan patroli prekat atau patroli ngabuburit dilakukan dalam rangka pemeliharaan kamtibmas guna menciptakan rasa aman dan nyaman pada masyarakat di Wilayah Hukum Polsek Tempuran.
Kapolres Karawang Akpb Wirdhanto Hadicaksono S.I.K, M.Si melalui Kapolsek Tempuran mengatakan saat ini Polres Karawang sedang melaksanakan Program Ramadhan Barokah guna menciptakan Kab.Karawang yang aman dan kondusif