Karawang, Jabar – Sat Samapta Polres Karawang mengikuti kegiatan Supervisi Dit Samapta Polda Jabar diLapang Apel dan ruang Vicon Polres Karawang. Rabu (12/7/2023) Pukul : 09.00 WIB s.d. selesai.
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasubdit Dalmas Dit Samapta Polda Jabar AKBP Wiharyatmo, beserta Danki I Subdit Dalmas AKP Encon Muhasan, dan didampingi Kasat Samapta Polres Karawang AKP Hasanudin Bahar.
Kegiatan diikuti oleh Para Kanit Samapta Polsek jajaran serta Anggota Sat Samapta Polsek jajaran Polres Karawang.
Dalam kegiatan tersebut, Tim Supervisi mengecek kesiapan kendaraan patroli baik roda empat maupun roda dua beserta GPS yang tertanam dalam kendaraan dinas patroli.
” Tim melaksanakan pengecekan kendaraan patroli baik Polres dan Polsek Jajaran sekaligus menyampaikan arahan kepada para Kanit Samapta Polsek jajaran dalam pelaksanaan tugas dilapangan, ujar Kasat Samapta.
Sementara itu Kasubdit Dalmas Dit Samapta Polda Jabar AKBP Wiharyatmo menekankan agar anggota Samapta baik Polres dan Polsek jajaran melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab meskipun keterbatasan personil samapta yang ada di jajaran.
“Jaga dan pergunakan kendaraan dinas atau inventaris dinas dengan tanggung jawab, demi mendukung pelaksanaan tugas dilapangan. ujarnya.
“Hindari pelanggaran dalam pelaksanaan tugas yang dapat mengakibatkan buruknya citra Polri di masayarakat, begitu juga dengan penyerapan anggaran harus sesuai dengan Dipa yang sudah ada dan tidak terdapat duplikasi anggaran dalam penyerapannya, tandasnya.’
Disampaikan juga situasi menjelang pemilu 2024 anggota Polri harus netral,jangan sampai Polri di anggap memihak salah satu parpol atau pihak tertentu dalam pelaksaan pemilu 2024, berikan yang terbaik untuk masyarakat demi terwujudnya Polri yang Presisi, tutupnya.