Polsek Banyusari Ngawangkong di Desa Mekarasih Dengar Keluhan Warga

Polsek Banyusari Ngawangkong di Desa Mekarasih Dengar Keluhan Warga

WhatsApp Image 2023-07-25 at 13.54.06

Dok.Foto/Humas Polres Karawang

Karawang, Jabar – Sebagai wujud soliditas, Bhabinkamtibmas Polsek Banyusari Polres Karawang, Polda Jawa Barat Aiptu Deni, dan Brigpol Alpian mengunjungi warga masyarakat dusun Krajan 2 Desa Mekarasih Kecamatan Banyusari Kabupaten Karawang dalam rangka ngawangkong.

Bhabinkamtimas Polsek Banyusari ini berbaur dengan masyarakat binaannya untuk membahas berbagai hal, termasuk menyampaikan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Dalam giat tersebut Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Banyusari Ipda Budi Santoso mengatakan, patroli kali ini dilaksanakan di Desa Gempol selaku desa binaan di wilayah hukum Polsek Banyusari.

“Kami secara bersama-sama melaksanakan patroli siang maupun malam, dan ngawangkong bersama masyarakat dimana pun berada,” kata nya, Selasa 25 Juli 2023.

Dikatakan Budi, ni bentuk pelayanan anggota Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam rangka melaksanakan Program Quick Wins Presisi dan mewujudkan Transformasi Polri Presisi.

“Agar tercipta rasa aman dan komunikasi secara lancar kepada kami ketika ada persamalahan (problem solving), kami selalu hadir pada malam hari untuk menjaga Kamtibmas, sesuai arahan Bapak Kapolres Karawang ,” kata Kapolsek Budi.

Polres Karawang_AKBP Wirdhanto Hadicaksono

HUMAS POLRES KARAWANG

Scroll to Top