Wujudkan Kondusifitas, Kapolres Karawang Kunjungi Gereja Di Minggu Kasih

Wujudkan Kondusifitas, Kapolres Karawang Kunjungi Gereja Di Minggu Kasih

IMG-20230819-WA0068

Dok.Foto/Humas Polres Karawang

 

Karawang, Jabar – Kepala Kepolisian Resor Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono didampingi Wakapolres Karawang Kompol Prasetyo NP beserta Kasat Binmas AK Iis PN, Kasi Humas Polres Karawang Ipda Herawati yang melakukan kunjungan ke Gereja Kristus Raja Karawang. Sabtu (19/8/2023).

Kegiatan yang dilakukan Kapolres dan jajarannya tersebut sebagai wujud Program Minggu Kasih Kapolres Karawang.

Kegiatan yang dilakukan Kapolres tersebut guna menciptakan situasi yang kondusif, dimana diperlukan kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat dan menjadi bagian dari masyarakat guna mengetahui situasi dan kondisi dalam kehidupan masyarakat.

Dalam kunjungan tersebut Kapolres disambut oleh pendeta dan pengurus gereja serta jamaat Gereja Kristus Raja, yang selanjutnya melakukan dialogis terkait harkamtibmas.

” Silaturahmi sekaligus menyampaikan pesan kamtibmas serta memberikan informasi untuk membangun komunikasi dan berinteraksi yang harmonis serta menyerap informasi dari masyarakat dalam upaya menciptakan kamtibmas wilayah Karawang yang aman dan kondusif. Tandas Kapolres.

Pendeta maupun pengurus gereja sendiri menyampaikan sangat mengapresiasi serta mengucapkan banyak terima kasih atas perhatiannya selama ini serta dalam kunjungan dan koordinasi tersebut yang tentunya di harapkan semua dapat berjalan dengan lancar tanpa kendala apupun.

HUMAS POLRES KARAWANG

Scroll to Top