Kanit Binmas Polsek Tegalwaru Sambang Warga dan Jalin Sinergitas Bareng FKPM

Kanit Binmas Polsek Tegalwaru Sambang Warga dan Jalin Sinergitas Bareng FKPM

WhatsApp Image 2024-02-23 at 13.23.16

Dok.Foto/Humas Polres Karawang

 

Karawang, Jabar – Dalam meningkatkan sinergitas antara Polri dan Masyarakat terus di lakukan.

Salah satunya adalah menggaungkan kembali Forum Komunikasi Polisi dan Masyarakat.

Bahkan, Seperti apa yang dilakukan oleh Kanit Binmas Polsek Tegalwaru, Aiptu Ahmad Husen pada kesempatan di desa binaannya.

Pada rapat mingguan memberikan pesan agar bersama-sama kembali memasyarakatkan komunikasi yang intensif antara kepolisian dan masyarakat demi tercipta sinergitas yang terjalin dengan baik.

“Benar, anggota kami melaksanakan giat sosialisasi tentang forum komunikasi polisi dan masyarakat untuk meningkatkan sinergitas, ” Ujar Kapolres Karawang,AKBP Wirdhanto Hadicaksono SH.,SIK.,Msi, melalui Kapolsek Tegalwaru, Iptu. Pol. Atau, SH. Jum’at (23/2) pagi tadi.

Selain itu, tambah Kapolsek dengan meningkatkan komunikasi maka selain tercipta sinergitas, masyarakat akan sangat mudah berinteraksi dengan kepolisian untuk peningkatan pelayanan.

“Mudah-mudahan dengan adanya sosialisasi itu berjalan, maka terjalin komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat, ” Pungkasnya.

Perlu diketahui, selain sosialisasi forum komunikasi polisi dan masyarakat itu berlangsung.

Kanit Binmas Polsek Tegalwaru pun pada kesempatan rapat mingguan di desa binaannya sekaligus menyampaikan bersama waspadai TPPO, himbauan knalpot brong dan sosialisasi layanan kepolisian.

Polres Karawang _ AKBP Wirdhanto Hadicaksono

HUMAS POLRES KARAWANG

Scroll to Top